STARJOGJA.COM, Info – Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo membuka turnamen mini sepak bola Tirta Yudha Cup U-12 dan “Coaching Clinic” di Lapangan Kadisono, Tegaltirto, Kapanewon (Kecamatan) Berbah, Minggu.
Turnamen ini diikuti oleh delapan tim perwakilan dari padukuhan yang ada di Kelurahan Tegaltirto.
Hadir pula dalam acara ini Anggota DPRD Sleman Susilo Nugroho, Panewu (Camat) Berbah, dan Lurah Tegaltirto.
Kustini berharap melalui turnamen ini, prestasi sepak bola di Sleman d akan semakin baik.
Baca juga : Tim Nasional U-19 Ikut Turnamen Toulon di Prancis
“Tidak tertutup kemungkinan bahwa melalui event ini dapat mencetak atlet sepak bola yang bertaraf internasional,” katanya.
Menurut dia, keberhasilan pembinaan atlet-atlet tidak hanya dipengaruhi faktor latihan dan sarana-prasarana latihan, namun juga kesempatan untuk bertanding dan berkompetisi.
Ia juga berpesan kepada para peserta turnamen tersebut yang notabene masih usia pelajar, untuk tidak melalaikan tugas pokoknya sebagai pelajar.
“Meskipun hobi bermain bola memberikan peluang prestasi dan profesi yang menjanjikan, anak-anak tetap harus pandai mengatur waktu antara hobi bermain bola dengan belajar agar tetap bisa mengikuti pelajaran di sekolah dengan baik.
Jangan sampai hobi main sepak bola ini menjadi penghalang bagi kalian untuk mengejar prestasi akademik di sekolah,” katanya.
Ketua Karang Taruna Tegaltirto sekaligus perwakilan panitia turnamen, Fajar Hariyanto mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan pemain-pemain sepak bola muda berbakat dari Tegaltirto.
Selain mengadakan turnamen, pihaknya juga berkomitmen untuk menyediakan fasilitas, sarana dan prasarana yang mumpuni.
“Karang Taruna Tegaltirto juga telah melakukan studi tiru untuk pengelolaan lapangan Kadisono ini ke Kepuharjo Sport Center, Cangkringan,” katanya.
Ia mengapresiasi perhatian dari Pemerintah Kabupaten Sleman atas diselenggarakannya mini turnamen ini dan berharap Pemerintah Kabupaten Sleman bisa kembali memberikan dukungan untuk kegiatan serupa di tahun-tahun berikutnya.
Pembukaan turnamen ditandai dengan penyerahan bola kepada wasit.
Sumber : Antara
Comments