STARJOGJA.COM, TEKNO – Android 13 Akan Bisa Pantau Penggunaan Aplikasi Boros Baterai. Rilis Android 13 kemungkinan baru akan dilakukan Agustus hingga Oktober mendatang. Meski demikian, google telah merilis versi Developer Preview 2 (DP2) dari OS Android 13.
Sejauh ini ada beberapa perubahan dalam ketahanan baterai ponsel yang menggunakan Android 13 versi DP2. Pada Android 13 versi DP2 ada fitur utilisasi baterai yang akan merinci pemberitahuan penggunaan baterai latar belakang baru yang berlebihan. Di mana, ketika ponsel mendeteksi aplikasi yang menghabiskan banyak energi dari baterai ponsel selama 24 jam, maka akan muncul pemberitahuan untuk konsumsi baterai yang berlebihan.
Jika pemantauan baterai baru ini lolos dalam pengujian beta maka fitur ini akan ada di Android 13 karena ini adalah bagian dari inti AOSP Google.
Comments