News

Lokasi Parkir di Malioboro Saat  Libur Lebaran

0
lokasi parkir malioboro
lokasi parkir malioboro (Bayu)

STARJOGJA.COMInfoSaat libur lebaran 2022 ini pengunjung Malioboro diperkirakan membludak. Wisatawan dari luar kota perlu mengetahui titik lokasi parkir yang dikelola pemerintah dan ruas jalan hingga tempat parkir milik swasta di sekitar area Malioboro.

Berdasarkan data Ditlantas Polda DIY, lokasi parkir di Malioboro yang dikelola pemerintah mampu menampung 3.470 motor dan 375 mobil dan 45 bus. Terdiri atas Taman Parkir Senopati.

Tempat parkir ini berada di Jalan Senopati tepatnya sebelah timur titik nol kilometer. Tempat parkir ini memiliki kapasitas 15 bus dan 50 mobil. Parkir Ngabean kapasitas 30 bus 40 mobil berada di Jalan Wahid Hasyim atau sebelah barat kawasan Malioboro, parkir Sriwedari di Jalan Senopati mampu menampung 50 mobil dan 150 motor. Kemudian Taman Parkir ABA di Jalan Abu Bakar Ali (utara Grand Inna Malioboro) berkapasitas 18 bus, 35 mobil dan 2.800 motor, Tempat Parkir Malioboro II di jalan Ahmad Yani & Jalan Pabringan (selatan Pasar Beringharjo) menampung 200 mobil dan 400 motor.

Baca juga : Sultan Wacanakan Tarif Parkir Premium di Malioboro

Sedangkan tempat parkir yang dikelola swasta mampu menampung 970 motor, 20 bus dan 310 mobil. Antara lain Taman Parkir Malioboro III (lahan eks UPN di sebelah timur Ketandan) mampu menampung 150 mobil dan 520 motor. Kemudian Tempat Parkir Tugu Barat atau Bong Suwung dengan kapasitas 160 mobil 20 bus dan 450 motor.

“Kepadatan sudah pasti terjadi saat Lebaran di Malioboro, tetapi kami sudah menyiapkan cara bertindak untuk antisipasi, banyak personil yang disiapkan di sejumlah titik,” kata Direktur Lalu Lintas Polda DIY Kombes Pol Iwan Saktiadi, Selasa (26/4/2022).

Iwan menambahkan petugas telah menyiapkan rekayasa arus lalu lintas untuk mencegah terjadinya kemacetan. Jika benar-benar stuck maka tidak ada pilihan lain, arus ke Malioboro akan dialihkan ke jalan lain. Termasuk kemungkinan jika lahan parkir yang sudah disiapkan tersebut di atas tidak lagi mampu menampung maka petugas terpaksa harus memarkir kendaraan jauh di luar Malioboro.

“Ketika upaya rekayasa sudah dilakukan, tempat parkir penuh misalnya, mau bagaimana lagi dengan terpaksa kan harus parkir di luar Malioboro, mungkin dengan cara di drop penumpangnya,” ujarnya.

Sumber : Harian Jogja

Bayu

Tanggapan Masyarakat Soal Kejahatan Jalanan di Jogja

Previous article

Kuliner Khas Jogja Bakal Diserbu di Libur Lebaran

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News