STARJOGJA.COM,KULONPROGO – Untuk memperingati Hari Kartini, Hari Pendidikan Nasional dan sekaligus Syawalan, Persikindo sebagai organisasi yang beranggotakan para perempuan yang kreatif hadirkan satu agenda yang diberi nama Tiga Panah Srikandi.
Kegiatan ini di Kawasan Tugu Malioboro Yogyakarta International Airport. Acara ini berkolaborasi dengan Forum Komunikasi Perempuan Pelestari Busana Nusantara dan bekerj sama dengan PT Angkasa Pura dan JavaConnections.
Ketua PanitiaTiga Panah Srikandi, Sukresnowati, S.TP mengatakan acara Tiga Panah Srikandi dilaksanakan di Kawasan Tugu Malioboro YIA yang berada satu lokasi dengan acara Bazar UMKM, sehingga mampu meningkatkan jumlah pengunjung dan pembeli di Bazar UMKM.
” acara ini juga menginisiasi “Santunan Pendidikan” bagi siswa berprestasi yang tidak mampu di Kulon Progo bekerja sama dengan BAZIS Karyawan Bank di Kulon Progo,” jelasnya.
Selain itu acara TIGA PANAH SRIKANDI ini diharapkan mampu menggelorakan semangat Kartini dalam memperjuangkan kedudukan wanita agar memiliki kesempatan yang sama dalam menuntut ilmu dan berkarya dan terus berperan aktif dalam pembangunan bangsa baik di bidang ekonomi, sosial politik, budaya, dan sebagainya.
“Acara ini diharapkan juga menggelorakan semangat KI Hajar Dewantoro dalam memperjuangkan pendidikan bagi seluruh rakyat Indonesia tanpa memandang kasta,” lanjutnya.
Diharapkan melalui Persikindo, para perempuan baik yang sudah memiliki usaha ataupun yang ingin merintis usaha dapat terus meningkatkan kualitas diri dan membuka jaringan kerja sama sehingga dapat lebih berkembang di berbagai bidang dan aspek kehidupan dengan tetap melaksanakan perannya sebagai Ibu dan Istri dalam keluarga.
Acara ini dihadiri oleh Kepala Biro Administrasi Perekonomian SDA dan Setda DIY (Ibu Yuna Pancawati),BRAY Iriani Pramastuti, Ibu Trisakti (PLT Bupati Kulon Progo), Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kulon Progo (Ibu Mufidati, SH, MM), Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kulon Progo Kulon Progo (Ir Sudarman, MMA), Kepala Dinas Pariswisata Kabupaten Kulon Progo (Bpk Joko Mursito, S.Sn, M.A), dan perwakilan-perwakilan dari dinas di Kulon Progo, GM Angkasa Pura (Marsma TNI Agus Pandu Purnama), GM JavaConnections (KRMT Indro Kimpling Suseno), GM Hotel Cordia (Bpk Aryono Wibowo) dan tamu undangan para pelaku usaha di Jogjakarta, perwakilan dari organisasi-organisasi, dan anggota Persikindo di seluruh Daerah Istimewa Yogyakarta.
Acara TIGA PANAH SRIKANDI menampilkan tari Angguk sebagai pembuka acara dilanjutkan dengan penampilan-penampilan Fashion Show dari srikandi-srikandi di Daerah Istimewa Yogyakarta. Selain ikrar syawalan yang juga menjadi acara inti, ada juga Lomba Busana Nusantara yang diikuti para peserta acara dengan juri Ibu Diah Kusumawardani Wijayanti (Ketua FK PPBN), Ibu Itut Bambang (dari KKI) dan Ibu Endang Ratih (dari HARPI)
Comments