STARJOGJA.COM,HEALTH – Tiba-tiba suara anda serak atau bahkan hilang? Wah pasti repot ya..Yuk cari tahu penyebab dan cara mengatasi suara serak.
Suara serak bisa disebabkan oleh berbagai hal, seperti berikut ini
- Laringitis
- Pilek
- Infeksi saluran pernapasan
- Gastroesophageal reflux (asam lambung naik ke kerongkongan)
- Terlalu banyak bersuara Merokok
- Alergi
- Masalah tiroid
- Gangguan saraf
- Rheumatoid arthritis
- Gangguan pada kotak suara
Cara Menghilangkan Suara Serak
Dilansir dari website UMSU mengatakan suara serak dapat diatasi dengan beberapa cara alami tanpa menggunakan obat. Berikut adalah penjelasan lengkap tentang cara menghilangkan suara serak:
1. Mengurangi Bicara Selama Beberapa Hari
Memberi istirahat pada pita suara dengan mengurangi aktivitas bicara dapat membantu memulihkan suara serak.
2. Banyak Minum Air Putih
Memastikan tubuh terhidrasi dengan baik dapat membantu menjaga kelembapan pita suara dan tenggorokan.
3. Hindari Alkohol dan Kafein
Alkohol dan kafein dapat mengiritasi tenggorokan dan memperparah suara serak.
4. Menjaga Kelembapan Lingkungan Sekitar
Menggunakan pelembap udara atau menjaga kelembapan lingkungan dapat membantu mencegah tenggorokan menjadi kering.
5. Mandi Uap
Mandi uap dapat membantu melembapkan saluran pernapasan dan tenggorokan, sehingga membantu mengurangi suara serak.
6. Berhenti merokok Merokok
baik itu rokok tembakau maupun vape, adalah satu hal yang harus Anda hentikan untuk memulihkan suara. Merokok dapat mengiritasi tenggorokan, memicu datangnya batuk, dan menunda proses penyembuhan. Ini juga berlaku bagi para perokok pasif. Segera hindari asap rokok yang ada di sekeliling Anda.
7. Istirahatkan suara
Penggunaan suara yang berlebihan, bisa menyebabkan kotak suara membengkak dan teriritasi. Untuk bisa sembuh, pita suara membutuhkan istirahat. Maka dari itu, hindarilah penggunaan suara yang berlebihan, apalagi sampai berteriak.
8. Minum cuka sari apel
Cuka sari apel dipercaya sebagai cara menghilangkan suara serak, karena mengandung komponen antimikroba.
Comments