HealthLifestyle

Ini Jenis Olahraga yang Baik Bagi Kesehatan Mental

0
Tips Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh Tetap Sehat

STARJOGJA.COM, Olahraga merupakan aktivitas yang dilakukan oleh manusia, untuk memperoleh kesehatan. Aktivitas tersebut dilakukan sebagai upaya menyehatkan jiwa dan raga, seperti kesehatan mental.

Dilansir dari fitspire.online dan talkingcirclestherapy.com, kesehatan mental merupakan kondisi hati, pikiran, dan jiwa yang dimiliki oleh setiap manusia. Kondisi tersebut menjadi salah satu hal yang harus dijaga dan dikembangkan setiap harinya.

Ketidakstabilan mental dapat memicu stres, depresi, dan gangguan emosional lainnya. Namun, Anda dapat mengatasi hal tersebut dengan melakukan aktivitas olahraga setiap hari. Olahraga menjadi salah satu media terapi yang dapat dilakukan secara bebas.

Anda dapat berkegiatan sesuai dengan kemampuan dan kapasitas, untuk memenuhi kebutuhan kesehatan diri.

Bersepeda

Bersepeda merupakan olahraga yang dilakukan dengan mengelilingi suatu tempat. Anda dapat bersepeda dengan jarak tempuh yang diinginkan, supaya mendapatkan sensasi bahagia dan rileks atas kegiatan yang dilakukan.

Bersepeda di tempat terbuka, membuat Anda menikmati perjalanan sekitar sambil melihat pemandangan yang menyejukkan hati dan pikiran.

Pilates

Pilates merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan melalui beberapa gerakan. Olahraga tersebut dilakukan dalam ruangan yang dilapisi matras dan tiang yang berada di posisi atas. Pilates mampu meningkatkan daya tahan, fokus, dan fleksibilitas pada tubuh.

Lari

Lari atau jogging merupakan olahraga yang paling banyak dilakukan oleh manusia. Olahraga tersebut memanfaatkan teknik pernapasan yang cukup dalam setiap langkahnya. Menurut psikologi, jogging selama 30 menit dapat mengatasi rasa stres setelah patah hati.

Hal tersebut dianggap efektif dan diakui oleh banyak orang sebagai, olahraga ringan yang memiliki dampak besar bagi kesehatan mental. Lari memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan fisik dan mental Perbesar

Meditasi

Meditasi merupakan olahraga pernapasan yang dilakukan oleh manusia. Olahraga tersebut dilakukan dengan berdiam diri di suatu ruangan tanpa suara apapun. Meditasi membuat tubuh Anda merasa nyaman, tenang, dan senantiasa berpikir positif setiap hari.

Yoga

Yoga merupakan olahraga yang dilakukan dengan beberapa gerakan di atas matras. Olahraga tersebut dilakukan dengan teknik relaksasi yang membuat tubuh manusia menjadi segar dan nyaman.

Anda dapat merasakan sensasi ketenangan, kedamaian, dan hilangnya rasa stres dalam kehidupan.

Kickboxing

Kickboxing merupakan olahraga yang cocok dilakukan untuk meluapkan rasa amarah dan keluh kesah. Olahraga tersebut memanfaatkan tenaga kaki dan tangan untuk memukul bebas samsak tinju yang telah disediakan.

Anda dapat melakukan gerakan secara tepat, untuk mengatasi rasa stres, depresi, dan gangguan kecemasan yang mengganggu aktivitas.

Menari

Menari merupakan olahraga yang dilakukan melalui gerakan dan musik. Olahraga tersebut membuat tubuh Anda selalu bergerak mengikuti irama musik yang diputar. Anda dapat merasakan ketenangan yang dirasakan setelah terbiasa berkegiatan dan mendengarkan musik setiap hari.

Hal tersebut yang membuat banyak orang merasa terhibur dan terbebas dari gangguan kesehatan mental.

Mendaki gunung

Mendaki gunung merupakan salah satu olahraga yang baik dilakukan untuk menemukan kebebasan di alam. Mendaki akan mengajarkan Anda mengenai strategi, stamina, dan kedamaian hingga mencapai puncak. Olahraga tersebut cocok dilakukan oleh orang-orang yang membutuhkan hirupan udara segar, dan membebaskan diri dari segala tekanan.

Berenang

Berenang merupakan jenis olahraga yang membantu banyak orang dalam mengatasi berbagai permasalahan mental. Olahraga tersebut dilakukan untuk melatih sistem pernapasan, peregangan sendi, dan pembentukan otot pada tubuh. Hal tersebut dapat meningkatkan fleksibilitas dalam tubuh, dan mengatasi masalah depresi yang terjadi.

Baca juga : Star Insight April

Sumber :  Bisnis.com

OPINI : Pentingnya Menjaga Kerukunan dan Stabilitas Politik Selama Masa Sidang Sengketa Pileg di Mahkamah Konstitusi

Previous article

Perempuan dan Laki-laki Miliki Resiko Yang Sama Idap Kanker Payudara

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Health