NewsNusantara

Jalanan di Jayapura Terang dengan Pemasangan 300 Lampu Jalan

0
lampu jalan

STARJOGJA.COM, Info – Jalanan di Jayapura terlihat gelap sehingga ada bagian yang memicu kriminal dan hal tidak diinginkan. Melihat kondisi ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura akan melakukan pemasangan 300 lampu jalan untuk lebih terang bagi masyarakat di daerah setempat.

Penjabat (Pj) Bupati Jayapura Triwarno Purnomo di Sentani, Selasa, mengatakan untuk memuluskan rencananya itu maka Pemkab Jayapura meminta dukungan dari masyarakat adat sehingga pemasangan tidak ada hambatan.

“Saat ini beberapa titik di daerah ini gelap sehingga ditakutkan digunakan untuk melakukan aktivitas negatif. Makanya kami ingin memasang 300 titik lampu jalan guna memberikan dukungan pelayanan kepada masyarakat sehingga daerah ini kalau malan menjadi terang,” katanya.

Menurut dia, jarak pemasangan lampu 50 meter. Tujuan dari pemasangan 300 titik lampu jalan supaya tahun ini, daerah-daerah yang gelap bisa terang sehingga tindak kriminalitas dapat dicegah.

“Kami melihat dari media bahwa terjadi beberapa kasus kriminalitas yang terjadi di daerah-daerah yang gelap, sehingga dengan pemasangan lampu jalan ini hal itu dapat dicegah dan tindak kriminalitas tidak terjadi lagi,” katanya.

Dia mengharapkan, supaya fasilitas lampu jalan yang telah terpasang ini dapat dijaga dengan baik oleh masyarakat, dan jangan dirusak karena dampaknya langsung dirasakan masyarakat.

“Jalan yang gelap, itu masyarakat yang merasakannya. Jadi fasilitas yang dibangun dengan menggunakan uang negara bersumber dari pajak masyarakat supaya dijaga,” ujarnya.

Sumber : Antara

Baca juga : Ini Lahan untuk Istana Kepresidenan di Kota Jayapura

Bayu

Kebijakan Murur Membuat Jamaah Tak Terlalu Kelelahan

Previous article

Liga Premier Inggris Musim 2024/25 Mulai Pertengahan Agustus

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News