STARJOGJA.COM, Musik orkestra mulai banyak digandrungi masyarakat Indonesia. Meskipun berasal dari Yunani, ternyata ada pertunjukan orkestra di Indonesia loh.
Untuk anda yang merasa penasaran dan ingin merasakan pertunjukan orkestra, berikut delapan orkestra terbaik yang bisa ditemukan di Indonesia.
Ahmad Dhani Philharmonic Orchestra
Nama Ahmad Dhani telah dikenal sebagai seorang musisi yang melegenda di industri musik Indonesia. Selama perjalanan karir, dirinya telah berhasil menciptakan banyak sekali lagu hits. Namun, belum banyak yang mengetahui jika Ahmad Dhani juga sukses membangun grup musik yang dinamakan Ahmad Dhani Philharmonic Orchestra.
Grup musik ini masih aktif menggelar beberapa pertunjukkan yang keren melalui konser yang diselenggarakannya. Konser tersebut juga kerap dimeriahkan oleh musisi besar lainnya di Indonesia. Jika tertarik, anda dapat mengetahui perkembangan informasinya melalui Instagram resminya yakni, @anightattheorchestra.
Erwin Gutawa Orchestra
Masih dari musisi Indonesia, Erwin Gutawa juga memiliki grup musik orkestra sendiri yang dinamakan Erwin Gutawa Orchestra. Grup musik ini bahkan sudah hadir sejak tahun 1993 lalu dan berhasil tampil pada banyak sekali acara-acara besar kenegaraan.
Hingga saat ini, Erwin Gutawa Orchestra masih aktif dalam melangsungkan pertunjukannya dalam bentuk konser. Ada nama-nama besar yang turut menghiasi konser tersebut seperti Vina Panduwinata, Tulus, Woro Mustiko, dan Aning Katamsi.
Jika tertarik untuk melihat orkestra ini, anda dapat mengikuti perkembangan informasinya melalui akun Instagram @eg.erwingutawa.
Jakarta Philharmonic Orchestra
Jakarta Philharmonic Orchestra menjadi grup musik orkestra pertama yang kemudian menjadi cikal bakal perkembangan musik tersebut di Indonesia. Sejarah dari Jakarta Philharmonic Orchestra bahkan sudah dapat ditelusuri sejak masa pendudukan Belanda.
Pada perkembangannya, grup musik orkestra ini masih berkomitmen kuat untuk terus berkarya di bawah yayasan Philharmonic Society. Nama-nama besar seperti Adidharma Wijaja, Yudianto Hinupurwadi, dan Lim Kek-Tjiang juga pernah berkiprah di orkestra ini.
Jakarta Simfonia
Jakarta Simfonia lahir di tahun 2009 oleh Dr. Stephen Tong. Setahun setelah didirikan, Jakarta Simfonia sudah berhasil menyelenggarakan 12 konser orkestra dengan penampilan luar biasa dari musik klasik dan musik broadway.
Hingga saat ini, Jakarta Simfonia atau JSO sudah sukses berkolaborasi dengan banyak musisi kelas dunia seperti Great Wall String Quartet, Jahja Ling, dan Johan Dalene. Selain itu, JSO juga pernah bekerja sama dengan Jakarta Oratorio Society hingga menghasilkan karya-karya besar, salah satunya adalah Beethoven Christ on the Mount of Olives.
Jakarta Concert Orchestra
Jakarta Concert Orchestra (JCO) sebenarnya memiliki nama awal Jakarta Chamber Orchestra. JCO ini didirikan oleh Avip Priatna Mag. Art dan Prof. Dr. Toeti Heraty Roosseno pada tahun 2002 lalu. JCO dihadirkan dengan tujuan untuk menjadi representatif orkes standar dan bagian dari aset Kota Jakarta.
Pada sederet pertunjukannya, JCO sering kali membawakan karya vokal simfoninya bersama Batavia Madrigal Singers dan The Resonanz Children’s Choir. Selain itu, pertunjukan JCO juga tak luput dari beberapa permainan opera seperti Cavalleria Rusticana, Samson et Dalila, dan Suara Hati.
Magenta Orchestra
Berbeda dengan orkestra umumnya yang terkesan formal dan klasik, Magenta Orchestra menjadi grup musik orkestra pertama yang menggabungkan nuansa pop di dalamnya. Magenta Orchestra didirikan oleh Priatna Mag. Art dan Prof. Dr. Toeti Heraty Roosseno pada tahun 14 Maret 2004.
Keunikan mereka dalam mengusung nuansa pop pada musik orkestra berhasil membawa musik klasik ini lebih dikenal luas ke seluruh lapisan masyarakat. Hal tersebut juga membuat citra baru dari musik orkestra yang selama ini dianggap kaku dan terbatas pada beberapa kalangan.
Twilite Orchestra
Twilite Orchestra (TO) didirikan oleh Indra Usmansjah Bakrie, Oddie Agam, dan Addie MS pada tanggal 8 Juni 1991. TO diketahui menjadi orkestra pertama di Indonesia yang berhasil tampil di beberapa panggung internasional seperti Sydney Opera House, Old Slovak National Theater, dan Konzerthaus Berlin.
Twilite Orchestra juga sudah berhasil melakukan kolaborasi dengan sederet artis internasional seperti David Foster, Robin Gibb, Natalie Cole, dan Trio Il Divo.
Bandung Philharmonic
Sama seperti namanya, Bandung Philharmonic berlokasi di Kota Bandung dan menjadi simfoni profesional pertama di kota tersebut. Kehadiran Bandung Philharmonic bertujuan untuk lebih memperluas musik klasik di kalangan masyarakat melalui konser simfoni, program edukasi musik, ansambel komunitas, dan musik anak.
Hingga saat ini, Bandung Philharmonic telah melangsungkan konser lebih dari 10 kali, 11 chamber musik, dan 8 konser musik anak.
Sumber : DewaTiket.Id
Penulis : Rossa Deninta
Comments