STARJOGJA.COM, Info -Siloam Hospitals Yogyakarta mengadakan media gathering dan Press Conference mengenai rangkaian agenda memperingati Hari Ulang Tahun yang ke 7 diperingati pada tanggal 27 Juli 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh 15 awak serta tim Management Siloam Hospitals Yogyakarta. CEO Siloam Hospitals Yogyakarta ibu Siti Nurtata Rizki,.ST., mengatakan kegiatan besar ini sebagai salah satu rangkaian acara kegiatan Hari Ulang Tahun Siloam Hospitals Yogyakarta yang ke-7 sebagai ungkapan syukur telah menjadi bagian dari Kota Yogyakarta dalam hal pelayanan kesehatan untuk masyarakat, maka Siloam Hospitals Yogyakarta dengan bangga memberikan acara yang dapat diikuti berbagai kalangan umum yakni kegiatan Fun Run yang perdana diadakan pada tahun ini.
Adapun rangkaian kegiatan Ulang Tahun yang dilaksanakan pada tahun ini, dibingkai khusus dengan nuansa berbeda. Masyarakat Kota Yogyakarta dapat mengikuti kegiatan Fun Run yang akan diadakan pada tanggal 11 Agustus 2024. Tiket Fun Run ini masih dibuka hingga 31 Juli 2024 dengan membayar tiket sebesar Rp 135.000 , peserta akan mendapatkan Jersey , Medali, Totebag special edition serta berbagai refreshment dan doorprize menarik lainnya.
Target peserta Fun Run sebanyak 500 peserta untuk di tahun ini. Selain itu, peserta dapat mengajak seluruh rekanan, kerabat dan keluarga untuk mengikuti kegiatan Fun Run ini. Peserta dapat mengisi link pendaftaran pada poster informasi yang tertera. Selain Fun Run , juga akan diadakan kegiatan Kids Fashion Show, agar keluarga dan sang buah hati juga dapat terlibat dan berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun Siloam Hospitals Yogyakarta yang ke 7 ini.
Siloam Hospitals Yogyakarta juga akan mengadakan kegiatan Seminar Ilmiah untuk para tenga medis, dokter umum dan dokter spesialis dalam kegiatan Pediatric Trends & Health Issues. Adapun para pembicara yang akan hadir dalam kegiatan ini bersama para dokter spesialis Urologi, Spesialis Ortophedi Konsultan Pediatric Orthopedi , Spesialis Anak Konsultan NICU, Spesialis Kejiwaan Konsultan dan Gizi Klinik.
Acara Seminar Ilmiah ini akan dilaksanakan di East Parc Hotel Yogyakarta pada tanggal 04 Agustus 2024 serta menjadi Clinical Simposium yang pertama diadakan pada tahun ini.
Topik Pediatric Trends & Health Issues ini diangkat sebagai topik yang menarik karena perkembangan anak akan selalu menjadi topik hangat untuk dibahas. Memasuki semester kedua di tahun 2024, CEO Siloam Hospitals Yogyakarta ibu Siti Nurtata Rizki,.ST.,, berharap dengan kehadiran Siloam Hospitals Yogyakarta, yang sudah berdiri selama 7 tahun, akan terus ada peningkatan pelayanan serta fasilitas rumah sakit agar pasien menjadi semakin nyaman.
Adapun yang akan ditambah dalam fasilitas rumah sakit ini berupa kamar rawat inap VVIP yang sedang berproses agar kebutuhan pasien dalam pelayanan menjadi lebih terpenuhi.
“Penambahan kamar inap VVIP ini dilakukan untuk meningkatkan layanan rawat inap yang disediakan bagi kebutuhan pasien. Selain itu, layanan rawat jalan untuk melakukan temu janji dokter kini semakin nyaman dan cepat melalui aplikasi My Siloam”, ungkap ibu Siti Nurtata Rizki,.ST.,.
Sejak kehadirannya di tahun 2017, Rumah Sakit Siloam Yogyakarta atau Siloam Hospitals Yogyakarta adalah rumah sakit umum swasta yang berlokasi di pusat kota di Jl. Laksda Adisucipto No.32-34, Kota Yogyakarta, yang menyediakan berbagai layanan medis dan dukungan peralatan medis terkini pun tim medis profesional berpengalaman, dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan yangberkualitas kepada masyarakat di Yogyakarta dan daerah sekitarnya.
Siloam Hospitals Yogyakarta memiliki layanan Clinical Program yakni Neuroscience , Orthopedic dan Mom & Child Clinic adapun kemudahan temu janji dengan para dokter bisa melalui aplikasi booking My Siloam. Peningkatan layanan dengan menambah jadwal para dokter spesialis yang bergabung bersama RS Siloam, hal ini akan menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat kota Yogyakarta untuk layanan kesehatan yang lebih lengkap baik dan ditangani para ahli. Selain itu, Poli Gawat Darurat ( Emergency ) ditangani secara cepat dan tepat bersama para tim IGD 24 jam.
Layanan Emergency ini dapat dihubungi melalui 0274 4600 911 untuk penanganan kecelakaan, jantung dan otak serta layanan doctor on call. Inovasi dan pengembangan untuk setiap lini layanan kesehatan akan terus dilakukan seiring bertambahnya para dokter spesialis di Siloam Hospitals Yogyakarta serta kerjasama dengan sejumlah corporate local dan nasional.
Baca juga : Siloam Hospitals Yogyakarta Perkuat Sinergi Dengan Rekanan dan Media
Comments