News

Korban Serangan Israel di Pinggiran Beirut 4 Tewas

0
ekstremis Israel
serangan Israel (antara)

STARJOGJA.COM, Info – Serangan Israel telah membuat 4 orang tewas dan 80 orang lainnya mengalami luka di pinggiran selatan Beirut. Kementerian Kesehatan Lebanon pada Rabu menyatakan korban adalah dua perempuan dan dua anak-anak.

Palang Merah Lebanon mengatakan beberapa korban yang terluka berada dalam kondisi serius.

Tentara Israel mengonfirmasi bahwa mereka menargetkan komandan Hizbullah Fouad Shukr yang oleh Tel Aviv disalahkan atas serangan rudal pada Sabtu (27/7) yang menewaskan 12 orang di kota Druze Majdal Shams di Dataran Tinggi Golan Suriah yang diduduki Israel.

Hizbullah mengonfirmasi bahwa Shukr berada di dalam gedung yang diserang Israel pada Selasa (30/7), tetapi mengatakan nasibnya masih belum diketahui.

Serangan udara pada Selasa adalah serangan Israel kedua di pinggiran selatan Beirut sejak 2 Januari, ketika Israel membunuh pemimpin Hamas Saleh al-Arouri.

Kekhawatiran telah berkembang tentang perang besar-besaran antara Israel dan Hizbullah di tengah pertukaran serangan lintas batas antara kedua pihak.

Eskalasi tersebut terjadi dengan latar belakang serangan mematikan Israel di Gaza yang telah menewaskan lebih dari 39.400 orang sejak Oktober 2023 menyusul serangan Hamas.

Sumber: Antara / Anadolu

Baca juga :  Publik Amerika Serikat Menentang Kunjungan PM Israel Benjamin Netanyahu

Bayu

Berdayakan Masyarakat di Dunia Digital, Tri Perluas Jaringan di DIY

Previous article

Pemadaman Listrik Yogyakarta Hari Ini pada 01 Agustus 2024

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News