Kab SlemanNewsPendidikan

UNY masuk Top 500 Asia

0
Wisuda UNY ( FOTO ; Humas UNY)

STARJOGJA.COM, SLEMAN – Per Oktober 2018, UNY masuk Top 500 Asia. Hasil ini merupakan kerja keras seluruh civitas akademika UNY yang didukung oleh tenaga akademik yang semakin profesional.

Rektor Universitas Negeri Yogyakarta Sutrisna Wibawa mengatakan UNY terus bekerja keras meningkatkan reputasi akademik sehingga pada tahun 2019 ditargetkan masuk 400 besar Asia.

” Ini berkat kerja keras semua pihak. Kita harus terus bekerja keras untuk masuk 400 besar Asia,” jelas Sutrisna, dalam wisuda lulusan Doktor, Magister, Sarjana dan Diploma periode November di GOR UNY Sabtu (24/11).

Beberapa capaian program telah menunjukkan kemajuan yang berarti, antara lain peringkat webomatrics mengalami kenaikan dari peringkat 24 menjadi peringkat 21 Indonesia, capaian artikel internasional, sesuai dengan data SINTA per 19 November 2018, sudah mencapai 591 artikel internasional terindeks scopus (peringkat 17 nasional), sitasi scopus 2.469, sitasi google scholer ada 88.407.

Rektor menegaskan, wisudawan sebagai lulusan pendidikan tinggi, harus selalu mengembangkan ilmu pengetahuan dan bersiap menghadapi tantangan besar yang terjadi di era Revolusi Industri 4.0 saat ini.

“Saudara harus tetap memperhatikan pentingnya penguasaan teknologi, teknologi digital, serta bahasa asing” kata Sutrisna Wibawa

Pada wisuda periode ini telah diwisuda sebanyak 1.978 orang dengan rincian: 25 orang program Doktor (S3), 411 orang Program Magister (S2), 1.419 orang Program Sarjana (S1), dan 133 orang Program Diploma (D3).

Secara keseluruhan peraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi: program Doktor (S3) adalah Dr. Mario Tulenan Parinsi, dengan IPK 3,84, dari program studi Pendidikan Teknologi dan Kejuruan S3; program magister (S2) adalah Mualimin, M.Pd.., dengan IPK 3,98, dari Pendidikan Biologi S2; program sarjana (S1) adalah Rachmat Hidayat, S.Pd., dengan IPK 3,87, dari Program Studi Pendidikan Teknik Boga S1; dan program diploma (D3) adalah Pandu Gaung Vashu Deva, A.Md.T., dengan IPK 3,81 dari program studi Teknik Elektronika D3.

Work Coffee Indonesia Keliling Dunia Perkenalkan Kopi Khas Indonesia

Previous article

Becak Bertenologi Mesin Listrik Diujicoba di Jogja

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman