Kab BantulNews

SMA 1 Kasihan Gelar Pemilihan OSIS Serentak

1
PSBB Bantul
Bupati Bantul (FOTO : Pemkab Bantul)

STARJOGJA.COM, BANTUL – Ratusan siswa ikuti Pemilihan Organisasi Intra Sekolah (OSIS) serentak di SMA 1 Kasihan Bantul, Selasa (10/09). Acara ini dihadiri oleh Bupati Bantul Suharsono, KPU Bantul, Bawaslu Bantul, Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Bantul, Jajaran Muspika Kasihan, Kepala Sekolah dan pelajar.

Bupati Bantul Suharsono menyambut baik gelaran Pemilihan OSIS ( pemilos ) ini. Bupati Bantul dalam sambutannya menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Pemilos ini, acara ini merupakan laboratorium pendidikan politik bagi siswa.

” Saya yakin dengan Pemilos ini, siswa-siswi di Kabupaten Bantul akan memahami tahapan-tahapan memilih calon pemimpin yang diperoleh secara demokratis, jujur dan adil, ” tuturnya, dikutip dari laman fB pemkab Bantul.

Menurutnya, Pimpinan yang legitimated diperoleh dari pemilihan yang demokratis, jujur dan adil, bebas dari kecurangan-kecurangan seperti money politik, intimidasi dan lainnya.

” Terima kasih kepada para Kepala Sekolah dan peserta didik atas prakarsa dan keikutsertaannya mengikuti pendidikan politik di lingkungan sekolah,” tuturnya.

Penutupan Taman Nasional Komodo Bagi Wisata

Previous article

India Kehilangan Komunikasi dengan Robot Pendarat Chandrayaan-2

Next article

You may also like

1 Comment

  1. Kereeen sma 1 tirto nirmolo

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Bantul