Flash Info

Sekilas Soal Lufthansa Airways, Maskapai Terbesar ke 5

0
Sekilas Lufthansa Airways
Ilustrasi pesawat Lufthansa (lufthansa.com)

STARJOGJA.COM, Info – Pernahkah kamu mendengar tentang Lufthansa Airways? Yups, tepat sekali. Seperti namanya Lufthansa adalah sebuah maskapai penerbangan. Namun, sebelum memutuskan untuk membeli tiket Luthfansa, alangkah baiknya kamu mengetahui sekilas tentang Lufthansa Airways.

Lalu dari manakah Lufthansa Airways? Apa keunggulannya dibandingkan maskapai jenis lain? Adakah layanan khusus dari maskapai ini? Untuk menjawab seluruh pertanyaan tersebut, mari simak ulasan singkat berikut ini.

Lufthansa Airways

Lufthansa Airways adalah salah satu maskapai penerbangan cukup terkenal yang berasal dari Jerman. Tak hanya menjadi maskapai Jerman yang populer, maskapai ini juga salah satu pendiri dari Star Alliance. Sebuah aliansi penerbangan yang tak kalah terkenal.

Baca Juga : Memilih Maskapai yang Nyaman dan Aman

Bahkan, tak hanya berhenti sampai di situ. Lufthansa Airways juga didaulat sebagai maskapai terbesar ke 5 di Eropa. Gelar maskapai terbesar kelima di benua Eropa ini, diperoleh dari banyaknya penumpang Lufthansa Airways. Sedangkan untuk rute penerbangannya, Lufthansa Airways melayani kurang lebih 18 penerbangan domestik dan 193 penerbangan dengan tujuan Internasional. Penerbangan internasional ini mencakup penerbangan ke 81 negara yang berada di empat benua ( Asia, Eropa, Afrika, dan Amerika ).

Kelas Pesawat

Jenis layanan pesawat di Lufthansa Airways terbagi ke dalam 4 kelas. Kelas-kelas tersebut, terdiri dari :

  1. Economy Class

Economy class  adalah tingkatan kelas pesawat paling rendah di Lufthansa Airways. Kendati demikian, kamu tak perlu khawatir dengan fasilitas yang ditawarkan. Sebab economy class milik Lufthansa Airways memberikan fasilitas yang jauh berbeda dengan economy class.

Kelas ekonomi di Lufthansa Airways memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Hal ini dipengaruhi jauh atau dekatnya jarak yang harus ditempuh. Semakin jauh jarak yang akan kamu tempuh, maka semakin lengkap fasilitas yang akan disediakan.

Tak hanya fasilitas, makanan yang disediakan untuk penumpang pun disesuaikan dengan jarak yang harus ditempuh. Namun, umumnya Lufthansa Airways menyediakan sandwich atau makanan ringan untuk penumpangnya. Namun, bila kamu memiliki jarak tempuh yang jauh, kamu bisa mendapatkan menu makanan utama yang istimewa.

  1. Premium Economy Class

Premium economy class adalah kelas penerbangan Lufthansa Airways yang berada satu tingkat di atas economy class. Dikarenakan tempatnya yang berada di atas economy class, maka bukan hal yang aneh bila fasilitas yang diberikan pada kelas premium economy class lebih lengkap. Tak seperti economy class yang memiliki fasilitas yang berbeda-beda ( tergantung jarak yang ditempuh ) di premium economy class, penumpang memiliki fasilitas yang sama.

  1. Business Class

Kelas bisnis atau yang lebih populer dengan nama business class bukan berarti kelas penerbangan yang hanya boleh digunakan oleh orang yang akan melakukan perjalanan bisnis. Business class adalah kelas penerbangan dengan kualitas terbaik, namun berada di bawah kelas utama dan di atas kelas ekonomi. Secara sederhana kelas ini berada di tengah-tengah antara kelas ekonomi dan kelas utama. Sehingga fasilitasnya pun lebih lengkap dari kelas ekonomi, namun tak semewah kelas utama.

  1. First Class

Seperti halnya di Airways lainnya, first class di Lufthansa Airways adalah sebutan bagi kelas utama ataupun kelas tertinggi yang dimiliki Lufthansa Airways. Di kelas ini, seluruh kebutuhan penumpang akan dipenuhi dengan sebaik-baiknya. Bahkan kamu akan mendapatkan pelayanan layaknya raja dan ratu. Sebab seluruh fasilitas yang disediakan adalah fasilitas kelas mewah. Bahkan makanan yang disediakan pun akan disajikan dengan peralatan yang sangat mewah.

Layanan Khusus Bagi Penumpang

Tak hanya memiliki banyak kelas yang beraneka ragam, Lufthansa juga menawarkan beberapa layanan khusus yang hanya bisa diakses oleh penumpang Lufthansa Airways.  Beberapa layanan khusus bagi penumpang yang dimaksud, yaitu Miles and More dan ruang tunggu khusus di bandara. Layanan ini tentunya sangat bermanfaat bagi kamu, sebagai seorang penumpang.

Keunggulan dari Lufthansa

Dari beberapa penjelasan diatas maka dapat disimpulkan bahwa love dance airways memiliki banyak keunggulan yang dapat dimanfaatkan. Lalu apa keunggulan keunggulan yang dimaksud? Berikut adalah beberapa keunggulan dari Lufthansa Airways.

  1. Memiliki banyak rute penerbangan
  2. Menyediakan berbagai jenis kelas penerbangan
  3. Memiliki fasilitas yang memadai dan sangat lengkap sesuai dengan kelasnya
  4. Memberikan fasilitas-fasilitas khusus yang sangat bermanfaat bagi penumpang Lufthansa Airways, serta
  5. Beraneka Ragam keunggulan ataupun keuntungan menggunakan Lufthansa Airways lainnya.

Cuaca Ekstrem di Indonesia berlangsung hingga Maret

Previous article

Tidak Mengakui WNI, eks Kombatan ISIS Tak Bisa Pulang

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info