Kota JogjaNews

Pembuatan Akun PPDB Jogja Diperpanjang

0
pendaftaran akun
Talk Show Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta ( FOTO : Aldi)

STARJOGJA.COM, JOGJA – Pembuatan akun untuk pendaftaran Penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMP di Kota Jogja diperpanjang. Langkah ini diambil Dinas pendidikan Kota Yogyakarta berdasarkan masukan dari orang tua dan melihat kondisi di lapangan.

Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Jogja Dedi Budiono mengatakan dalam PPDB SMP yang dilakukan secara daring tersebut, orang tua siswa atau peserta didik harus melewati sejumlah tahapan. Calon peserta didik mengajukan pembuatan akun secara mandiri online pada laman https://yogya.siap-ppdb.com, pada 1 Juni 2020 pukul 08.00 WIB sampai dengan 7 Juni 2020 pukul 14.00 WIB dan diperpanjang sampai dengan 19 Juni 2020.

“Untuk tenggat waktunya sendiri kami lakukan perubahan, mengingat tidak sedikit orang tua siswa yang masih kebingungan apakah pengajuan mereka sudah valid atau belum dan akhirnya melakukan konfirmasi ke Disdik maupun ke masing-masing SMP. Kami perpanjang sampai tanggal 19 Juni 2020,” terang Dedi dalam program Bincang Special Star Jogja FM.

Ia menjelaskan Pelaksanaan pelayanan pengajuan akun sudah berjalan sejak 2 Juni lalu. Setelah orang tua peserta didik membuat pengajuan akun, operator sekolah melakukan verifikasi terhadap pengajuan akun yang dilakukan oleh calon peserta didik baru secara mandiri online.

Calon peserta didik kemudian baru melakukan login akun secara mandiri dan memilih maksimal 3 pilihan sekolah, tanggal sesuai dengan jalur masing-masing.

“Mereka dapat mengubah pilihan sekolah sampai dengan 1 hari sebelum pengumuman dinyatakan diterima pada masing-masing jalur.Silahkan pilih sesuai kemantapan hati. Selanjutnya, hasil seleksi akan diumumkan secara online di laman https://yogya.siap-ppdb.com sesuai jalur masing-masing,” terang Dedi.

Ia juga menjelaskan lapor diri dilaksanakan secara online melalui laman https://yogya.siap-ppdb.com oleh calon peserta didik yang dinyatakan diterima pada tanggal sesuai jalur masing-masing pukul 10.00 sampai dengan 14.00 WIB.

Dinas Pendidikan Kota Jogja menyiapkan 16 SMP negeri untuk PPDB secara daring yang dilakukan pada tahun ini. Keenambelas SMPN tersebut ditunjuk sebagai SMP Negeri pelaksana PPDB dengan sistem RTO. Mulai dari SMPN 1 Kota Jogja sampai dengan SMPN 16 Kota Jogja.

“SMPN juga telah menyiapkan petugas sebagai verifikator. Masing-masing sekolah ada dua orang verifikator. Tugas mereka melakukan verifikasi akun calon peserta didik. Kemudian, mereka juga membantu orang tua siswa yang masih kesulitan dalam mengikuti tahapan PPDB secara daring,” jelas Edi.

PPDB SMP negeri secara daring dilakukan di tengah pandemi Covid-19 agar masyarakat bisa mendaftarkan anaknya dari rumah sehingga tidak perlu bepergian ke mana-mana. Dalam prosen PPDB online, tidak ada pengajuan berkas maupun pengumpulan berkas.

Bekerja dari Rumah Bersama Anak-anak

Previous article

Polres Sleman Punya Layanan SIM Via One Web Service

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja