Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat mendukung penataan yang dilakukan PT.Kereta Api Indonesia (KAI) di Stasiun Tugu. Bahkan Kraton akan mempersiapkan alternatif untuk pedagang di Jalan Pasar Kembang yang terdampak penataan.
“Nanti kita carikan beberapa alternatif yang sesuai,” kata Penghageng Panitikismo atau pejabat Kraton urusan pertanahan, Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Hadiwinoto, saat dihubungi Selasa (6/9/2016).
Namun Gusti Hadi-sapaan akrabnya belum merinci alternatif lahan tempat jualan bagi para pedagang. Sebab pihaknya belum mendapatkan data pasti pedagang yang kena dampak penataan dari PT.KAI. Dia menegaskan dukungannya dalam penataan tersebut.
“Karena itu kan ditata biar Malioboro luwih apik [supaya Malioboro lebih bagus], gitu loh,” ujar Gusti Hadi. Pihaknya juga akan menunggu laporan dari Pemerintah Kota Jogja selaku pemberi izin berjualan di Jalan Pasar Kembang.Ujang Hasanudin/JIBI/Harian Jogja |
Comments