News

Pelajar di DIY Dapat Danais Lewat Beasiswa Kartu Cerdas

0
beasiswa pelajar diy
Ilustrasi Pelajar SMP ujian
STARJOGJA.COM, Info – Pelajar SMA/SMK dan SLB kurang mampu DIY akan dapat menikmati danais lewat beasiswa kartu cerdas. 15.000 pelajar itu menerima beasiswa tersebut selama 2022 ini.

Kabid Urusan Kebudayaan Paniradya Kaistimewan DIY Nugraha Wahyu Winarna menjelaskan Pemda DIY berkomitmen memberikan layanan lebih baik kepada masyarakat, salah satunya melalui beasiswa kartu cerdas yang sudah lama berjalan. Akan tetapi sejak 2021,  muncul ide untuk penggunaan beasiswa tersebut menggunakan dana keistimewaan DIY.

Beasiswa kartu cerdas sejak 2022 mulai menggunakan danais dan diharapkan dapat diteruskan pada tahun-tahun berikutnya. Pemberian beasiswa pakai danais itu sebagai komitmen untuk memperkuat Jogja sebagai kota pendidikan sehingga banyak masyarakat mendapatkan kemudahan untuk menempuh pendidikan.

Baca juga : Duta Besar Belanda Mengakui Tertarik dengan Yogyakarta

“Terutama untuk masyarakat dari keluarga kurang mampu ini untuk meringankan mereka kemudian dicover dengan beasiswa kartu cerdas,” katanya dalam diskusi Rembag Kaistimewan bertema Beasiswa Kartu Cerdas Melalui Dana Keistimewaan yang disiarkan YouTube Paniradya Kaistimewan, Kamis (17/11/2022).

Selain beasiswa ada beberapa kegiatan pendidikan di DIY yang dibiayai dengan sumber dari dana keistimewaan DIY, di antaranya untuk mendukung pendidikan berbasis budaya. Melalui berbagai kegiatan yang muaranya untuk membuat siswa lebih mencintai budaya lokal. Kemudian Danais juga telah dipakai untuk memberikan fasilitas berkaitan dengan dukungan seni budaya di sektor pendidikan.

“Tetapi untuk kartu cerdas dan beasiswa ini memang baru pertama kali direncanakan di 2021 lalu direalisasikan di 2022 ini. Untuk 2023 juga sudah kami ajukan sehingga harapannya bisa berkelanjutan,” ucapnya.

Kepala Disdikpora DIY Didik Wardaya menyatakan beasiswa kartu cerdas sebenarnya sudah ada sejak 2014 silam bagi masyarakat kurang mampu secara ekonomi. Program itu sengaja menggunakan pemilihan kata kartu cerdas meskipun menyasar warga miskin agar tidak membuat minder siswa penerima. Selain itu untuk memotivasi kepada siswa bahwa mereka berhak untuk cerdas dan memiliki kemampuan untuk bisa cerdas.

Melalui kartu cerdas ini bisa meringankan beban orang tua siswa untuk membiayai kebutuhan mandiri seperti untuk membeli seragam, sepatu alat tulis dan lainya. Beberapa siswa SMK yang mendapatkan beasiswa ini di antaranya untuk membayar BPJS ketika magang. Melalui program kartu cerdas harapannya anak SMA/SMK dan SLB di DIY agar tetap dapat mengakses pendidikan.

“Waktu itu dengan APBD kami sudah ada kartu cerdas, jadi sebelum ada kartu Indonesia Pintar sudah ada kartu cerdas di DIY,” ujarnya.

Adapun jumlah penerima beasiswa kartu cerdas setiap tahun berbeda-beda tergantung siswa yang masuk dalam kategori memenuhi syarat. Pada semester pertama 2022 tercatat ada 7.500 siswa di DIY mendapatkan beasiswa kartu cerdas. Pada semester kedua juga telah ditetapkan sebanyak 7.500 siswa sehingga total ada 15.000 siswa yang diberikan beasiswa pakai danais.

Didik menilai penggunaan Danais untuk Beasiswa pendidikan menurutnya sah-sah saja karena hakikatnya pendidikan tidak bisa dipisahkan dari kebudayaan yang merupakan ruh dari keistimewaan DIY.

“Syarat utama siswa penerima beasiswa ini adalah berasal dari keluarga yang terdaftar di data DTKS Kemensos,” ucapnya.

Kepala SMAN 1 Ngemplak Sleman Basuki Jaka Purnama mengakui keberadaan program beasiswa kartu cerdas sangat membantu siswa. Karena masih ada siswa kurang mampu yang tidak terakomodasi oleh program beasiswa lain. Seperti untuk mengakses beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) namun harus memiliki kartu. Padahal tidak semua siswa miskin di sekolahnya memiliki kartu PIP, sehingga dapat diakomodasi melalui beasiswa kartu cerdas ini.

“Kami melakukan verifikasi terhadap siswa yang paling membutuhkan kemudian kami ajukan ke Disdikpora DIY untuk mendapatkan kartu cerdas. Jadi sangat membantu karena boleh dipakai untuk pembiayaan personal seperti beli seragam,” katanya.

Sumber : harian jogja

Bayu

5 Makanan Yang Buat Wajah Berminyak

Previous article

OPINI : Pembangunan IKN Menarik Minat Investor 

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News