Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada, Ova Emilia, mengatakan, hingga saat ini penyakit kardiovaskuler masih menjadi penyakit tidak menular utama penyebab kematian.
Ia menjelaskan penyakit kardiovaskuler adalah penyakit yang disebabkan gangguan pada jantung dan pembuluh darah, termasuk diantaranya adalah penyakit jantung koroner, gangguan irama jantung (aritmia), gagal jantung, hipertensi dan stroke.
Kementerian Kesehatan RI pada 2013 juga menyebut penyakit kardiovaskuler masih termasuk dalam 10 penyakit tidak menular dengan prevalensi tertinggi.
Comments