Kota JogjaNews

Prof Syafii Maarif : Bangsa Indonesia Butuh Lebih Banyak Negarawan

0

STARJOGJA – JOGJA. Bangsa Indonesia bisa bertahan lama bahkan hingga ribuan tahun jika dari kader partai politik muncul negarawan di semua bidang baik tingkat desa hingga nasional.
Poin pernyataan tersebut mengemuka dari ceramah Prof Dr Syafii Maarif, mantan Ketua PP Muhammadiyah sekaligus Guru Besar Sejarah dari Universitas Negeri Yogyakarta saat menyampaikan pidato di forum Dzikir Kebangsaan, Pengurus Daerah Baitul Muslimin Indonesia Yogyakarta, Rabu, 24/5/2017.
“Apa beda negarawan dan politisi? Ikuti kebutuhan jangka pendek, pragmatis itu politis. Sementara negarawan adalah sosok yang memikirkan bangsa dan negara untuk ribuan tahun mendatang, lebur di situ. Seorang negarawan pasti politisi, tapi politisi belum tentu negarawan,” kata Syafii Maarif.
Kegiatan Dzikir Kebangsaan yang diselenggarakan di halaman kantor DPD PDI Perjuangan DIY, di Badran Yogyakarta tersebut berlangsung sehari penuh dengan di awali kegiatan semaan Al Quran dari para penghafal Al Quran atau hafidz dari Pondok Pesantren Al Munawir Krapyak Yogyakarta dan lalu diisi dengan orasi kebangsaan oleh Prof Syafii Maarif dengan moderator Zuly Qodir.
Buya Syafii, panggilan akrab guru besar sejarah menambahkan dirinya khawatir dengan kondisi kebangsaan di era sekarang yang tergerus aneka masalah baik dari dalam maupun dari luar. Ada sebagian dari warga bangsa Indonesia yang disebutkan berperilaku tidak bermoral, koruptif dan sebagian ada yang terjebak garis keras.
Syafii Maarif berharap semangat nasionalisme yang telah ditumbuhkan oleh pendiri bangsa bisa terus digelorakan untuk membawa kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia.
Apalagi saat ini, setelah 71 tahun kemerdekaan masih ada yang nasibnya belum beruntung. Saat ada sebagian dari warga kaya raya bisa naik pesawat, yang lain hanya bisa melihat pesawat terbang. Jurang kesenjangan ini harus bisa diatasi lewat hadirnya sosok negarawan yang mengelola negara Indonesia.
Bambang Praswanto, Ketua DPD PDI Perjuangan DIY menyatakan pelaksanaan dzikir kebangsaan yang dilakukan untuk menyambut bulan Ramadhan ini bertujuan agar bisa menciptakan kedamaian di Yogyakarta dan tanah air pada umumnya.
Dzikir kebangsaan yang melibatkan juga beragam elemen undangan ke tokoh Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama dan pondok pesantren di Yogyakarta menjadi wujud nyata guna menggalang kekuatan bersama untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.(DEN)

Kelompok Bekasi Pembobol Sekolah Dibekuk

Previous article

Polres Sleman musnahkan ribuan botol miras

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja