Starjogja.com, Jogja – Pedagang Pasar Demangan meminta pemerintah daerah setempat melakukan penataan, mulai dari penataan pedagang yang berada di depan pasar hingga kondisi fisik pasar.
“Sekarang ini banyak pedagang yang berjualan di depan pasar. Jumlahnya sangat banyak, bisa mencapai puluhan. Kami harapkan, ada penataan,” kata Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Demangan Sami Rukun Umi Suharto seperti dikutip dari Antara.
Menurut dia, selain menyebabkan kondisi di Pasar Demangan kurang rapi dan menyebabkan kemacetan lalu lintas, keberadaan pedagang di luar pasar tersebut juga berdampak pada berkurangnya omzet pedagang di dalam pasar.
Umi mengatakan banyak pembeli yang lebih memilih membeli barang dari pedagang di luar pasar karena lebih mudah, apalagi barang dagangan yang dijual antara pedagang di dalam dan pedagang di luar hampir sama.
Sebagian besar pedagang yang berjualan di depan pasar, lanjut Umi, adalah pedagang baru dan dipastikan tidak memiliki kartu tanda bukti sebagai pedagang pasar tradisional di Kota Jogja.
Comments